Inspirasi Design Busana Muslim dari Busana Khas Negara Lain (bag. 3)
Post Date: June 30, 2014

2. Spanyol
Negara Spanyol memiliki salah satu pakaian khas yang dikenakan oleh penari Flemenco wanita. Flamenco merupakan Tarian khas negara Spanyol yang dibawakan secara berpasangan, antara laki-laki dan wanita, seperti dansa. Gaun yang dikenakan oleh penari wanita berupa dress panjang dengan detail bertumpuk pada bagian bawah. Gaun inilah yang menginspirasikan beberapa designer Indonesia dengan mengadaptasinya menjadi busana muslim, yang menyesuaikannya dengan konsep busana muslim itu sendiri. Sehingga tetap menutup aurat dan tidak menonjolkan aurat wanita.

Gaun yang dikenakan oleh penari wanita flamenco memiliki keunikan, yaitu pada bagian variasi ekor seperti pada gaun pengantin putih. Bagian inilah yang lebih ditonjolkan pada beberapa variasi design busana muslim. Selain itu, ada pula yang terinspirasi dari kebun ikonis di istana Alhambara yang terletak di Granada Spanyol yang mengusung tema Jardin de la Sultana. Sedangkan kreasi lainnya diwujudkan busana muslim yang mengusung konsep kejayaan Islam di Liberia Spanyol oleh bangsa Moors dengan tema ‘Glorious Moors’.

3. Jepang

Di Bulan Ramadhan ini, salah satu designer Indonesia mengusung tema musim semi Jepang. Dengan mendominasikan busana muslim wanita rancangannya yaitu berwarna putih dan biru muda, dengan mengkombinasikan sedikit aksen payet. Sementara itu, bahan yang digunakan adalah satin dan chiffon. Inspirasinya diperoleh dari pakaian-pakaian Jepang yang berada di mall-mall Jepang yang pada umumnya merupakan busana-busana kasual.

4. Italia

Dengan mengusung tema La Dolce Vita, seorang designer Indonesia mendapatkan inspirasi dari negara pizza, dalam membuat rancangan busana muslim. Beberapa busana muslim yang dihasilkan sebagian besar adalah gaun untuk wanita dan beberapa untuk pria. Koleksi busana muslim wanita yang dihadirkan diantaranya gaun panjang yang dipadukan dengan jaket tau coat panjang. Sedangkan kombinasi warna terinspirasi dari nuansa warna Venesia, Italia, khususnya di Morano, sebagai tempat penghasil kristal dan kaca di Venesia.



RECENT NEWS
Yuk Pakai Dress Yang Cocok Buat Pesta

Selain itu dari segi model dress wanita dengan motif batik maupun motif bunga ataupun motif yang lainnya juga coco

Yuk Buat Dirimu Terkesan Lebih Tinggi dengan Tips Berpakaian Ini

Tinggi tubuh yang ideal untuk terlihat lebih cantik biasanya tidak banyak wanita yang dapat memilikinya. Namun jan

Wedding Dress untuk Si Tubuh Plus Size

Ladies, pernikahan menjadi momen yang sangat penting bagi kehidupan para wanita. Momen yang tak bisa terl

Wearing Fitted Dress for Curvy Body! Berikut Ini Tipsnya

Bentuk tubuh berlekuk atau yang lebih populer dengan sebutan curvy kini sedang menjadi sebuah perbincanga

Warna Solid Cocok untuk Kesan Lebih Berisi

Selalu ada solusi untuk dapat mengatasi beberapa kelemahan yang dimiliki tubuh kita. Setiap orang tidak ada yang t

Warna Pastel Mungkin Akan Cocok Untuk Gaya Fashionmu

Sebentar lagi lebaran ladies, sudah siapkah kamu dengan baju lebaran yang cantik? Fashion bukan hanya sekedar gaya

Warna Pakaian Yang Tepat Untuk Menghadiri Pertemuan Bisnis

Percaya atau tidak, pemilihan warna busana saat bertemu seseorang yang akan mempengaruhi penilaian seseorang. Hal

Warna Kebaya yang Cocok untuk Kulit Gelap

Sebagai penduduk negara tropis, kita tentunya harus sering berhadapan dengan sinar matahari yang mana dapat membak

Warna Kebaya Yang Cocok Untuk Kulit Gelap

Seseorang yang memiliki kulit gelap sebaiknya memilih warna kebaya yang kontras dengan warna kulit. Warna-warna te

Warna Busana Sama, Tapi Gayanya Bikin Beda (Bag 2)

Kamu ingin tampil stylish ke mall bareng teman mu? Tapi masih terlihat sopan dan minimalis? Kamu bisa padukan cela